Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

INFERTILITAS




Definisi infertilitas

menurut American Fertility Society: pasangan suami istri tidak mampu menghasilkan kehamilan setelah 1 tahun pernikahan.

menurut WHO: pasangan suami istri tidak mampu menghasilkan kehamilan setelah 2 tahun pernikahan.


infertilitas dikenal sebagai kegagalan dari suatu pasangan pada usia reproduktif untuk mengandung setelah melakukan koitus yang regular selama paling tidak setahun tanpa menggunakan kontrasepsi ( Kimberly . 2007).



Infertilitas primer terjadi apabila seorang wanita belum pernah hamil sama sekali.

Infertilitas sekunder terjadi ketika seorang wanita pernah memiliki sekali atau lebih riwayat mengalami hamil. .(Kimberly. 2007)

Infertilitas primer: istri belum pernah hamil walau bersenggama dan dihadapkan pdkemungkinan kehamilan selama 12 bln.

Infertilitas sekunder: Istri pernah hamil, tapi kemudian tidak terjadi kehamilan lagi walaubersenggama dan dihadapkan kepada kemungkinan kehamilan selama 12 bln.



Beberapa istilah lain:

Fekunditas: kemampuan pasutri untuk melahirkan anak hidup.
Infekunditas: Ketidakmampuan pasutri untuk melahirkan anak hidup
Fertilitas: kemampuan untuk hamil dan melahirkan anak hidup
Subfertil: kesulitan hamil
Infertilitas: ketidakmampuan hamil dan melahirkan anak hidup dlm kurun waktu
Sterilitas: ketidakmampuan hamil sama sekali.’

Syarat Kehamilan normal: testis menghasilkan sperma, ovarium menghasilkan ovum, tuba falopi paten,endometrium/uterus mampu menunjang kehamilan, lendir serviks normal.Insidensi infertilitas: sama antara pria maupun wanita yaitu 40%:40%.




faktor infertilitas

Faktor pria (25-30% kasus infertilitas)Karena kelainan: infeksi, congenital,hormonal,autoimun,varikokel.
-Faktor ovulasi (anovulasi 15-20%):Karena: kelainan genetic, hiperprolaktinemia, hipo/hipertiroid, stress, penyakit ovariumpolikistik.
Penjelasan: Orang hipotiroid (hormone T3 dan T4 rendah) memiliki TRH dan TSH yang tinggi yg bertujuan untuk memicu sekresi T3 dan T4 namnun TRH juga memicu sekresi prolaktin ,hiper prolaktinemia yg akan menekan sekresi FSH dan LH sehingga terjadi gangguan pematangan folikel. Selain itu prolaktin yg tinggi juga memicu peningkatan sekresi androgen adrenal yg menempati reseptor di folikel shg menghambat pematangan folikel juga.

-Faktor serviks (2-5%):Fungsi serviks: filter (bakteri dan spermatozoa yg kurang baik) dan reservoir (spermatozoa hidup2 hr). etiologi kelainan fungsi serviks: anatomi (posisi retroversi, serviks panjang), infeksi kronis(gangguan produksi lendir serviks), imunologi (anti sperma antibody).Kalo menurut buku sarwono, infertilitas yg berhubungan dengan factor serviks dapatdisebabkan oleh: sumbatan kanalis servikalis, lendir serviks yg abnormal, malposisi dari serviks.Sementara kelainan anatomi serviks yg dapat berkaitan dengan infertilitas yaitu: cacat bawaan(atresia), polip serviks, stenosis akibat trauma, peradangan (servisitis menahun), sinekia.

- Faktor tuba (25-40%):Fungsi tuba: pengangkutan ovum, transportasi sperma, hasil fertilisasi dan zigot.

Etiolgi kelainanfungsi tuba: infeksi (salpingitis dan hidrosalping), perlengketan peritubal dan periovarium,endometriosis dan kelainan congenital.
-Faktor uterus (5-10%):Fungsi uterus: transportasi sperna, transplantasi dan nidasi, pemeliharaan hasil kehamilan.Etiologi: antomi (congenital, adhesi intrauteri,mioma uteri, kerusakan endometrium), polip danhyperplasia endometrium.Penjelasan: spermatozoa dapat ditemukan dalam tuba falopi manusia secepat 5 menit sesduahinseminasi. Migrasi spermatozoa ini dibantu oleh kontraksi vagina dan uterus ini. Prostaglandin dalamair mani dapat membuat uterus berkontraksi secara ritmik. Oleh krn itu kurang prostaglandin dlm airmani dpt menyebabkan infertilitas.

-Faktor peritoneum / endometrium:Infertilitas yg tidak diketahui penyebabnya 70-80% karena endometriosis. Endometriosisterjadi pada 15-25% wanita yg infertile
-Faktor idiopatik (10-15%): tidak diketahui etiolginya dan semua pem infertilitas normal




Referensi
http://www.scribd.com/doc/151928737/Infertilitas

Post a Comment for "INFERTILITAS"