Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

# SOAL OSCA KEBIDANAN #

PETUNJUK UNTUK TERUJI :
  1. Bacalah soal dengan cermat.
  2. Saudara harus menjawab pertanyaan yang berkaitan dengan kehamilan fisiologis
  3. Pilihlah salah satu jawaban yang anda anggap paling benar dengan memberi tanda silang (X) pada huruf A, B, C, dan D pada lembar jawaban yang sudah disediakan.
KASUS I (untuk soal no. 1 – 5)
Ny. Sarah, 25 tahun, G1P0A0, hamil 38 minggu, datang ke BPS pukul 08.00 WIB, mengeluh perut kenceng-kenceng, hasil pemeriksaan : KU baik, TD : 110/70 mmHg, Nadi 80x/menit, respirasi 24x/menit, TFU 30 cm, kepala sudah masuk 2/5, hasil VT pembukaan serviks 8 cm, selaput ketuban masih utuh, ibu mengatakan cemas menghadapi persalinan.
1.      Diagnosa kebidanan Ny. Sarah adalah ….
  1. Inpartu kala I fase laten
  2. Inpartu kala I fase aktif akseleras
  3. Inpartu kala I fase aktif deselerasi
  4. Inpartu kala I fase aktif dilatasi maksimal
2.      Data fokus yang menunjukkan Ny. Sarah dalam proses persalinan….
  1. Kepala masuk 2/5
  2. TFU 30 cm
  3. Kenceng-kenceng
  4. Pembukaan serviks 8 cm
3.      Sesuai dengan kasus Ny.Sarah penurunan kepala berada pada
  1. Hodge I
  2. Hodge II
  3. Hodge III
  4. Hodgee IV
4.      Asuhan sayang ibu yang diberikan pada Ny. Sarah …
  1. Memberikan dukungan emosional
  2. Memberikan nutrisi
  3. Menganjurkan ibu untuk berbaring
  4. Melakukan periksa dalam kembali untuk menentukan pembukaan

5.      Setelah dievaluasi, ibu menyatakan ingin meneran, tindakan bidan adalah
  1. Memecah ketuban
  2. Memimpin persalinan
  3. Memastikan pembukaan lengkap
  4. Menganjurkan ibu untuk mengatur pernafasan
  
KASUS II (untuk soal no. 6-10)
Ny. Mira umur 25 tahun PI A0 AHI baru saja melahirkan bayinya secara spontan, keadaan bayinya menangis kuat, kemerahan pada kulit dan tonus ototnya baik. Sedangkan plasenta belum lahir, Tinggi fundus uteri masih setinggi pusat, sudah terdapat tanda- tanda pelepasan plasenta.
6.      Ny.Mira saat ini dalam kondisi………..
  1. Inpartu fase aktif
  2. Post partum
  3. Inpartu kala II
  4. Inpartu kala III
7.      Tindakan yang dilakukan bidan berdasarkan kasus Ny.Mira adalah………
  1. Pastikan janin tunggal
  2. Injeksi oksitosin
  3. Penegangan tali pusat terkendali
  4. Melahirkan plasenta
8.      Sesuai kasus diatas diperkirakan plasenta akan lahir dalam waktu………….
  1. 5 – 10 menit
  2. 10 – 15 menit
  3. 15 – 20 menit
  4. 15 – 30 menit
9.      Tali pusat memanjang, semburan darah mendadak dan uterus globuler merupakan……
  1. Inpartu  III
  2. Tanda- tanda bayi sudah lahir
  3. Tanda- tanda pelepasan tali pusat
  4. Tanda- tanda pelepasan plasenta
10.  Pada keadaan kontraksi, uterus inkoordinasi akan membentuk cicin retraksi patologis (bendel’s Rings),pada bagian uterus ini merupakan bagian uterus……….
  1. Segmen atas uterus
  2. Segmen tengah uterus
  3. Segmen bawah uterus
  4. Batas antara segmen atas dan bawah



KUNCI JAWABAN
1.      D
2.      D
3.      C
4.      A
5.      C
6.      D
7.      A
8.      D
9.      D
10.  D


SUMBER :
Departemen Kesehatan RI, 2008, Buku Pelatihan APN, Departemen Kesehatan RI, Jakarta.
Manuaba I Gde, 2005, Ilmu Kebidanan  Penyakit Kandungan dan Keluarga Berencana Untuk   Pendidikan Bidan, EGC, Jakarta